get app
inews
Aa Text
Read Next : Kepengurusan MUI Kabupaten Grobogan Masa Khidmat 2024-2029 Dikukuhkan MUI Jateng

KPH Purwodadi, TNI, Polri dan Stakeholder Tanam Ratusan Pohon Buah di Ngaringan

Rabu, 20 November 2024 | 18:00 WIB
header img
Penanaman bibit pohon buah oleh Perhutani KPH Purwodadi, bersama TNI dan stakeholder di Sumberagung, Kecamatan Ngaringan, Grobogan, Rabu (20/11/2024). (dok KPH Purwodadi)

GROBOGAN,iNewsMuria.id – Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional, Perhutani KPH Purwodadi, TNI, Polri, Pramuka, LMDH tanam ratusan bibit pohon buah di Ngaringan, Grobogan, Rabu (20/11/2024).

Penanaman dilaksanakan di petak 62F luas 12,1 hektare, Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Pekuwon, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Bandung, Desa Sumberagung, Kecamatan Ngaringan.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Adm KPH Purwodadi Toto Suwaranto, Danramil Kapten Ckm Punjul Sarwono, Camat Ngaringan Widodo Joko Nugroho, Polsek Ngaringan, Perangkat Desa Sumberagung.

Kegiatan penanaman sekitar 500 bibit pohon buah-buahan didukung juga oleh anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Sumberagung dan Pramuka SDN 1 Sumberagung.

Danramil Ngaringan Kapten Ckm Punjul Sarwono yang memimpin kegiatan tersebut dan diikuti 70 peserta mengatakan kegiatan tersebut mendukung program pemerintah untuk ketahanan pangan nasional.

“Kegiatan penanaman ini untuk meningkatkan sumber cadangan pangan sekaligus sebagai edukasi kepada masyarakat serta anak-anak,” kata Danramil Ngaringan.

Menurut Kapten Ckm Punjul, kegiatan penanaman pohoh tersebut merupakan tindak lanjut dari mandat KASAD terutama bidang penghijauan dan ketahanan pangan.

Bibit tanaman buah yang ditanam dalam kegiatan di petak 62F RPH Pekuwon, BKPH Bandung, KPH Purwodadi meliputi sukun, mangga, jambu mete dan lain-lain.

“Dengan Kita menanam hari ini maka kita sudah turut membantu kelestarian lingkungan dan mendukung ketahanan pangan nasional di masa mendatang” kata Danramil Ngaringan.

Wakil Administratur Perum Perhutani KPH Purwodadi Toto Suwaranto menyampaikan bahwa kegiatan tersebut untuk menghijaukan bumi dan juga mendapatkan manfaat dari hasil buahnya.

Karena bibit tanaman tersebut lanjut Wakil Adm KPH Purwodadi, selain bernilai ekonomi saat mulai berbuat, juga mampu menahan air sehingga bermanfaat bagi lingkungan.

 “Semoga kerjasama yang sinergis antara Perhutani dengan TNI, Polri  dan semua stakeholder terjaga dengan baik, sehingga masyarakat sejahtera dan Perhutani jaya,” tambahnya. (*)

Editor : Arif F

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut