SOLO,iNewsmuria.id-"Secara pribadi atau kelembagaan saya bangga bisa datang ke sini lagi, bertemu sama Mbah Lipo dan para santri. Saya atas nama Kadin Kota Surakarta menyampaikan apresiasi kepada Mbah Lipo yang konsisten membina anak-anak, para santri ini, di Pondok Pesantren Al Ikhsan ini. Semoga Mbah Lipo tetap berada di bawah lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa, diberi kesehatan, umur panjang, dan rezeki melimpah."
Begitu kata Ketua BPC Kadin Kota Surakarta Ferry Sephta Indrianto ketika berkunjung serta memberi santunan bagi para santri Pondok Pesantren Yatim Piatu Al Ikhsan Solo, Sabtu (22/5/2025). Hadir pula dalam kesempatan itu, Pembina BPC Kadin Surakarta Gareng S Haryanto serta sejumlah pengurus. Seperti Farid Sunarto, Daryono, Maliyana, dan lainnya.
"Bagi adik-adik, sholatlah yang tekun, mengajilah yang tekun dan belajarlah yang rajin. Kalian adalah generasi yang akan melanjutkan peran di negara kita tercinta, Indonesia, untuk lebih maju dan berkembang, khususnya di Kota Solo," lanjut Ferry.
Santunan rutin tiap tahun yang diberikan pada para santri Pondok Pesantren Yatim Piatu Al Ikhsan Solo sudah berkali-kali diberikan. Semula santunan itu atas nama pribadi keluarga Gareng S Haryanto. Ketika Gareng terpilih sebagai Ketua Kadin Surakarta, santunan itu atas nama Kadin Surakarta hingga dua periode kepengurusan.
Pemberian santunan terus berlanjut hingga sekarang meski Gareng tak lagi menjabat ketua Kadin Solo. Pemberian santunan diteruskan pengurus Kadin Surakarta selanjutnya yang kebetulan dipimpin Farry S Indrianto, yang kebetulan anak Gareng S Haryanto.
"Kami berterima kasih pada keluarga Pak Gareng dan keluarga besar Kadin Surakarta yang selama ini rutin tiap tahun memberi santunan pada anak-anak di sini. Semoga amal kebaikan bapak dan ibu dari keluarga besar Kadin Surakarta mendapat balasan dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Semua diberi kesehatan, umur yang panjang, bisnisnya lancar, dan rezeki berlimpah dan barokah," kata Mbah Lipo yang bernama asli KH Ali Pono.
Dalam kesempatan itu, Mbah Lipo juga pamer lembaga pendidikan yang dia bina dan dia bangun bersama yayasannya. Mulai dari PAUD/TK, Madrasah Ibtidaiyah (MI), hingga Madrasah Tsanawiyah (MTs). "Anak anak dari Pondok Pesantren Al Ikhsan ini sudah banyak yang lulusan, jadi sarjana, dan jadi orang," kata Mbah Lipo bangga.(*)
Editor : Langgeng Widodo
Artikel Terkait