JUWANA, iNewuria.id - Kecamatan Juwana merupakan kota kecamatan terbesar kedua di Kabupaten Pati setelah Kecamatan Pati Kota.
Wilayah Juwana berada pesisir pantai utara Pulau Jawa dan merupakan jalur penghubung Kota Pati dan Rembang. Juwana terkenal dengan industri kerajinan kuningan dan budidaya ikan bandeng, sehingga dikenal sebagai kota bandeng.
Dari penelusuran di Google, nama Juwana kemungkinan berasal dari kata Jiwana, berasal dari bahasa Sansekerta, jiwa. Sehingga, kata Jiwana diduga adalah nama "kahuripan" yang disansekertakan.
Tapi ada pendapat lain yang mengatakan bahwa Juwana berasal dari kata druju dan wana. Druju adalah nama pohon (suket glagah yang panjang dan besar) dan wana artinya hutan.
Editor : Langgeng Widodo
Artikel Terkait