get app
inews
Aa Text
Read Next : BPPKAD Grobogan Sebut Ada Empat Pemilik Tambang Yang Masih Menunggak Pajak MBLB

Bersenggolan Dengan Truk Trailer, Mobil Avanza Ringsek Tertimpa Triplek di Geyer Grobogan

Sabtu, 26 April 2025 | 18:04 WIB
header img
Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Grobogan Iptu Arie Eko mengecek kondisi mobil Avanza yang ringsek tertimpa triplek dari truk trailer di Jalar Raya Purwodadi - Solo, di Desa Juworo, Kecamatan Geyer, Grobogan, Sabtu (26/4/2025). (Istimewa)

GROBOGAN,iNewsMuria.id – Laka Lantas melibatkan truk trailer bermuatan triplek dengan mobil Toyota Avanza terjadi di Jalan Raya Purwodadi – Solo, area hutan Desa Juworo, Kecamatan Geyer, Grobogan, Sabtu (26/4/2025).

Mobil Avanza berplat nomor B 2569 BH dikemudikan Widianto (39) warga Desa Tanggungharjo, Kecamatan Grobogan, Grobogan dengan penumpang empat orang dewasa dan dua anak-anak.

Sedangkan truk trailer bermuatan triplek seberat 30 ton berplat nomor N 8837 UQ dikemudikan Yudi Prasetyo (37) warga Desa Gedangsewu, Kecamatan Pare, Kediri, Jawa Timur.

Menurut Kasat Lantas Polres Grobogan AKP Bimo Seno kejadian tersebut menyebabkan pengemudi mobil Avanza dan empat penumpangnya mengalami luka ringan.

Kejadian kecelakaan lalu lintas (laka lantas) lanjutnya, bermula ketika mobil yang dikemudikan Widianto melaju dari Grobogan hendak menuju Sragen.

Adapun penumpang di sebelah kiri pengemudi adalah Ahmad Turmudi (28), kursi bagian tengah ada Inayah Wulandari (28), Kusmiyati (70), dan dua anak. Kursi bagian belakang ada Sufinah (43).


Korban laka lantas di kawasan hutan Desa Juworo, Kecamatan Geyer, Grobogan dievakuasi ke rumah sakit, Sabtu (26/4/2025). (Istimewa)

 

Mobil Avanza melaju dari arah utara menuju selatan. Hingga akhirnya di jalan turunan dan menikung ke kanan di area hutan KPH Gundih ikut wilayah Desa Juworo, Kecamatan Geyer.

Di saat itu, dari arah berlawanan yakni dari selatan ke utara (dari Kediri menuju ke Jakarta) melaju truk trailer bermuatan triplek dikemudikan Yudi Prasetyo.

Namun truk berjalan terlalu kanan hingga melebihi garis marka tidak putus, karena jarak sangat dekat sehingga samping kanan truk menabrak spion mobil Avanza.

Akibat menabrak spion tersebut, tali pengikat muatan triplik di truk trailer terputus. Sehingga muatan triplek dari truk menimpa mobil Avanza yang dikemudikan Widianto.

Sehingga bagian samping kanan ringsek mengakibatkan Widianto lika di telapak tangan, leceh di dahi dan saat ini mendapat perawatan di RSUD Dr R Soedjati Purwodadi.

Sementara Ahmad Turmudi dan Kusmiyati hanya rawat jalan karena luka ringan. Sedangkan Inayah Wulandari, dan Sufinah masih menjalani perawatan di RS Yakkum Purwodadi.

Polsek Geyer, dan Kanit Gakkum Sat Lantas Iptu Arie Eko bersama anggota langsung ke lokasi kejadian. Para korban dievakuasi menggunakan ambulans.

“Truk trailer dan mobil Toyota Avanza dibawa ke unit laka. Kerugian diperkirakan mencapai Rp10 juta,” jelas Kasat Lantas.(*)

Editor : Arif F

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut