GROBOGAN,iNewsMuria.id – Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan bersama sejumlah tokoh dari berbagai elemen masyarakat menerima penghargaan Tokoh Inspiratif Jawa Tengah 2024.
Penyerahan penghargaan kepada Kapolres Grobogan sebagai salah satu dari 18 Tokoh Insiparif Jawa Tengah 2024 dilaksanakan di Wisma Perdamaian, Semarang pada Jumat (23/8/2024) malam.
Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan, menerima penghargaan di bidang Pembinaan Kamtibmas. Setelah Polres Grobogan mencetak sejumlah prestasi gemilang dalam menjaga Kamtibmas serta penegakan hukum.
Di antaranya, bersama Polda Jateng melaksanakan penegakan hukum terhadap kasus mafia tanah di Grobogan yang disebut memiliki nilai potensi kerugian terbesar dibandingkan dengan kasus-kasus sebelumnya.
Di manata potensi kerugian masyarakat dan negara dalam kasus di Kecamatan Sugihmanik tersebut kurang lebih sebesar Rp 3,41 triliun. Bahkan keberhasilan ini juga diapresiasai Menteri ATR AHY.
Selain itu, Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan juga membentuk kampung tangguh TPPO (Tindak Pidana Perdagangan Orang). Di mana kampung TPPO tersebut merupakan yang pertama kali di Indonesia.
Selanjutnya, AKBP Dedy Anung Kurniawan juga memastikan keamanan Pemilu 2024 dengan turun langsung ke lapangan. Sehingga pelaksanaan pesta demokrasi di wilayah Kabupaten Grobogan berlangsung aman dan lancar.
Menurut Kapolres Grobogan, penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi dan penyemangat Polri khususnya Polres Grobogan untuk tetap berkomitmen memberikan pelayanan terbaik.
Berbagai tantangan ke depan pun akan siap dihadapi Polres Grobogan, termasuk pelaksanaan pengamanan Pilkada 2024 yang akan diawali dengan pendaftaran paslon pada 27 Agustus 2024.
“Keberhasilan Polres Grobogan dalam mengelola Harkamtibmas tentunya tidak lepas dari dukungan, sinergisitas, dan kolaborasi dari TNI, Pemerintah Kabupaten dan seluruh stakeholder, media, serta masyarakat Grobogan,” jelas Kapolres Grobogan.
Tokoh lainnya yang menerima penghargaan tersebut, di bidang Pemerintahan Kepala LKPP Hendrar Prihadi, dan Wamentan sekaligus Ketua DPD Partai Gerindra Jateng Sudaryono.
Penghargaan di bidang pemerintahan diberikan kepada Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, dan Bupati Kendal Dico M Ganinduto, serta Kepala Diskominfo Provinsi Jateng Riena Retnaningrum.
Di bidang seni dan budaya, artis penyanyi dan bintang sinetron asal Magelang, Nafa Urbach mendapat penghargaan ini. (*)
Editor : Arif F