get app
inews
Aa Read Next : 20 Hari Berlalu, Apa Kabar Kasus Dugaan Korupsi di Kampus UNS Surakarta

Dapat Penghargaan Srikandi Wirausaha Indonesia 2023, Ternyata Begini Kiprah Anita Feng

Rabu, 15 Maret 2023 | 23:25 WIB
header img
Anita Feng saat menerima penghargaan Srikandi Wirausaha Indonesia (foto: ist)

WARTAJOGLO, Jakarta - Pengusaha waralaba Anita Feng, ST, MM memperoleh penghargaan Srikandi Wirausaha Indonesia 2023 di acara the Great Rebound Beyond Entrepreneurship, yang digelar di Ice BSD. 

Apresiasi ini diberikan kepada para pelaku usaha wanita yang telah memberikan, membangun, bertahan dan berkembang serta berkontribusi maupun inspirasi yang signifikan dalam upaya pengembangan kewirausahaan pada ekosistem wirausaha di Indonesia. 

Anita Feng diakui sebagai pengusaha waralaba yang tangguh, ulet, membangun bisnis waralaba hingga bertahan. Bahkan tetap bangkit dalam masa pandemi, menyerap tenaga kerja, memberdayakan bahan baku setempat serta mengadopsi nilai – nilai kearifan lokal. 

“Sebuah kehormatan bagi saya untuk menerima penghargaan Srikandi Wirausaha Indonesia 2023 dari Asosiasi Franchise Indoensia, juga merupakan tugas untuk terus berkiprah membangun bangsa."tutur Anita Feng, dalam sebuah interview.

Lebih lanjut Anita menjelaskan bahwa perusahaannya, siap mengabdi untuk Indonesia, ingin berkontribusi untuk menggerakkan kewirausahaan Indonesia dan membuka lowongan kerja sebanyak – banyaknya melalui paket waralaba dengan nilai investasi terjangkau. 

"Saat ini sudah berbeda jaman jauh dengan April, Mei, Juni tahun 2020. Demand is coming back, customer is coming back. Kami siap mensupport franchisee yang mengelola usaha menguntungkan di masing-masing kota yang membawa dampak kepada pergerakan ekonomi nasional,” lanjutnya.

Bergerak dari cita – citanya untuk membangun merek Indonesia, Anita meninggalkan karir yang sudah dibangunnya selama 7 (tujuh) tahun dari nol sampai menjadi marketing head termuda di perusahaan multinasional. 

Anita Feng sendiri adalah lulusan tercepat dari Teknik Kimia Universitas Sebelas Maret di angkatannya. Dia juga salah satu lulusan terbaik Prasetiya Mulya Business School dengan dean’s list predicate. 

Predikat menjadi Marketing Head di perusahaan multinasional yang bergerak di bidang internasional kurir logistik pernah diembannya dalam usia yang sangat muda, masih dalam bilangan dua puluhan pada waktu itu. 

Di tahun 2012 dia memutuskan menjadi wirausaha, dan kemudian berhasil membawa perusahaannya menjadi yang terdepan di bidang waralaba dan konstruksi dengan 60 cabang di seluruh wilayah Indonesia.

29 penghargaan tingkat nasional dari majalah SWA, Bank Mandiri, La Femme Lions Club, Earnst & Young dan Prasetiya Mulya Business School berhasil diraihnya. 

Dia juga menyabet predikat pemenang “Young Caring Professional Award” dari Caring Colours Martha Tilaar. Lalu Juara 1 Wirausaha Muda Mandiri dari Bank Mandiri, “Young Marketer Award dan Indonesia Young Woman Future Business Leader” dari majalah SWA serta 9 Most Inspiring Women dari La Femme Lions Club. 

Karena itulah Anita Feng layak memperoleh julukan Srikandi Bisnis Waralaba dan Konstruksi versi majalah SWA. (*)

Editor : Langgeng Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut