Uang Rp20 Juta dan Benda Berharga Ludes dalam Kebakaran Dua Rumah di Grobogan

Langgeng Widodo
Kebakaran dua rumah terjadi di Desa Nampu, Kecamatan Karangrayung, Grobogan, Minggu (16/4/2023) malam. (Istimewa)

GROBOGAN, iNewsMuria.id- Uang Rp20 juta dan benda berharga lainnya ikut hangus dalam kebakaran dua rumah warga di Desa Nampu, Kecamatan Karangrayung, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Minggu (16/4/2023) malam. Akibat kejadian itu, kerugian diperkirakan mencapai Rp100 juta.

Informasi yang dihimpun Senin (17/4/2023),  rumah yang terbakar milik Soyo (62).  Tidak ada korban jiwa dalam kejadian Pukul 23.00 WIB tersebut. Namun korban kehilangan uang Rp20 juta, benda elektronik dan surat-surat berharga milik korban.

Kebakaran kali pertama diketahui Ruslan (38) dan Suyatno (47). Saat itu kedua saksi bersama sejumlah pemuda  sedang membuat perangkat untuk kegiatan takbir. Jarak lokasi saksi dengan rumah korban sekitar 30 meter.

Ketika tengah membuat perangkat takbiran, saksi Ruslan melihat ada kepulan asap dari bagian belakang rumah Soyo. Saat itu juga Ruslan dan Suyatno bergegas mendatangi rumah korban. Kedua saksi kemudian berupaya membangunkan korban, istri dan anaknya yang tengah tidur.

Setelah itu Soyo, dibantu saksi berupaya mengeluarkan sepeda motor dan ternak kambing yang ada di bagian belakang rumah. Sementara warga lainnya membantu memadamkan api yang membakar rumah korban yang terbuat dari kayu jati.

Api dengan cepet membesar dan membakar rumah milik Soyo yang terbuat dari kayu campuran. Akibatnya sejumlah barang berharga dan surat-surat kendaraan serta uang Rp20 juta tak bisa diselamatkan sehingga hangus terbakar.

Kejadian itu kemudian diinformasikan juga kepada Kepala Dusun/Kadus Nampu, Joko Setio Awan yang kemudian melaporkan ke Polsek Karangrayung. Menurut Kapolsek Karangrayung, Kompol Muslih, setelah menerima laporan, anggota polsek langsung menuju lokasi kebakaran.

Berdasarkan pemeriksaan di tempat kejadian perkara, lanjut Kapolsek Karangrayung, ditemukan bekas kabel terbakar. Sehingga diduga penyebab kebakaran rumah milik Soyo akibat konsleting listrik.

"Hasil pemeriksaan di lokasi kejadian, diduga penyebab kebakaran akibat konsleting listrik. Kerugian korban diperkirakan sekitar Rp100 juta," kata Kompol Muslih. (*) 

Editor : Langgeng Widodo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network