Propam Polres Grobogan Gelar Gaktibplin dan Tes Narkoba Personel, Begini Hasilnya

GROBOGAN,iNewsMuria.id – Seluruh personel Polres Grobogan menjalani pemeriksaan oleh Si Propam yang menggelar kegiatan Penegakan, Ketertiban, dan Disiplin (Gaktibplin) pada Senin (21/4/2025).
Pemeriksaan yang juga meliputi tes narkoba secara acak kepada sejumlah personel, dipantau langsung oleh Wakapolres Grobogan Kompol Trisno Nugroho.
Setiap anggota Polres Grobogan satu persatu diperiksa kelengkapan kendaraan dinas dan pribadi, identitas diri serta penampilan anggota oleh petugas Propam Polres Grobogan.
Pemeriksaan meliputi kelengkapan surat kendaraan, SIM, STNK, kondisi fisik kendaraan, serta penggunaan seragam dan kerapian personel.
Secara acak, sejumlah anggota menjalani tes urine guna mendeteksi penyalahgunaan narkoba. Tes urin dilakukan bekerja sama dengan Si Dokkes Polres Grobogan sebagai upaya menjaga integritas anggota Polri.
Di sela kegiatan, Wakapolres Grobogan Kompol Trisno mengatakan, bahwa kegiatan Gaktibplin rutin dilakukan sebagai langkah pencegahan dini terhadap pelanggaran disiplin dan kode etik.
“Kami (Polres Grobogan) ingin memastikan seluruh personel tertib dalam administrasi, penampilan, dan bebas dari penyalahgunaan narkoba,” ujarnya.
Keteladanan menurut Wakapolres harus dimulai dari internal. Anggota Polri sebagai aparat penegak hukum harus menjadi contoh yang baik bagi masyarakat, terutama disiplin dan kepatuhan hukum.
“Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan pelanggaran. Untuk tes narkoba juga menunjukkan hasil negatif,” ungkap Kompol Trisno.
Dengan hasi tersebut menurut Wakapolres, hal tersebut menunjukkan komitmen kuat Polres Grobogan dalam menjaga institusi yang bersih dan bebas dari narkoba.
Wakapolres berharap melalui kegiatan tersebut dapat menumbuhkan disiplin dan tanggung jawab dalam diri setiap anggota Polres Grobogan, serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.(*)
Editor : Arif F