get app
inews
Aa Text
Read Next : Bertemu PWI, Bawaslu Kudus Ajak Media Jadi Pengawas Partisipatif Pilkada 2024

Nongkrong Sehat di Kafe Susu Moeria

Kamis, 27 Januari 2022 | 18:11 WIB
header img
Terlihat banyak pengunjung yang nongkrong di Susu Moeria

Nongkrong memang sudah menjadi kebiasaan masyarakat, khususnya para anak muda. Nongkrong bisa dilakukan dimana saja tergantung dengan keinginan masing-masing. Kebiasaan nongkrong biasanya disangkutpautkan dengan kegiatan yang tidak sehat. Bisa berupa makanan maupun minumannya. Tetapi bagaimana jika ada tempat nongkrong yang berupa kafe dengan menu susu murni?

Nah, itulah konsep yang diusung oleh kafe Susu Moeria. Selain menyediakan tempat yang terbilang instagramable, menu yang disajikan juga menyehatkan. Dengan susu asli sebagai menu andalan, kafe Susu Moeria menjadi primadona bagi anak muda mupun keluarga. Susu yang disajikan diperah dikandang sendiri yang berada di kecamatan Kaliwungu. Rasa yang ditawarkan bukan hanya rasa original, tetapi juga berbagai varian rasa. Seperti strawbery, melon, taro, dan oreo.

Kafe yang berada di Jalan Pemuda Nomor 64, Desa Panjunan, Kecamatan Kota, Kudus ini juga tersedia food court dengan berbagai makanan lokal maupun mancanegara. Mulai dari nasi goreng sampai korean food. Ada juga makanan ringan yang cocok disantap dengan susu panas atau dingin. Selain itu, ada juga live musik yang diadakan setiap hari kamis mulai dari jam 19.00 - 21.00 WIB.

Meskipun tempatnya dekat pusat kota dan terdapat berbagai fasilitas seperti toilet dan mushola, harga yang ditawarkan untuk berbagai menu cukup terjangkau. Mulai dari Rp. 5.000 dan untuk biaya parkir roda dua cuma Rp. 1.000 dan Rp. 2.000 untuk roda empat.

Editor : Aisyah Hasna Muffidah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut