SEVILLA, iNewsMuria.id - Manchester City masih terlalu tangguh bagi Sevilla. Bermain di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB, tim tuan rumah ditekuk The Citizenz 4 gol tanpa balas.
Haaland memborong dua gol dalam kemenangan Manchester City kali ini. Sementara itu, dua gol lainnya masing-masing diciptakan oleh Phil Foden dan Ruben Dias.
Dari hasil pertandingan tersebut, Manchester City memuncaki klasemen Grup G dengan poin 3, unggul selisih gol dari Borussia Dortmund. Dan Sevilla terbenam di dasar klasemen.
Pada pertandingan pembuka Liga Champions yang digelar serentak, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB, tim tim besar yang menjadi unggulan masih mendominasi.
Selain Manchester City menang 4-0 atas Sevilla dan Borussia Dortmund menang 3-0 atas FC Copenhagen di Grup G, Di Grup F Real Madrid menang 3-0 atas Celtic FC dan Shakhtar Donetsk menang 4-1 atas RB Leipzig.
Sementara di Grup H, Paris Saint-Germain menang 2-1 atas Juventus dan Benfica menang 2-0 atas Maccabi Haifa. Di Grup E, Dinamo Zagreb menang 1-0 atas Chelsea sedang FC Salzburg dan AC Milan bermain seri 1-1.
Jadwal Pertandingan pertama Liga Champions 2022/2023 :
Rabu, 7 September 2022
23.45 WIB: Ajax vs Rangers
23.45 WIB: Frankfurt vs Sporting
Kamis, 8 September 2022
02.00 WIB: Napoli vs Liverpool
02.00 WIB: Atletico Madrid vs Porto
02.00 WIB: Club Bruge vs Leverkusen
02.00 WIB: Barcelona vs Viktoria Plzen.
Editor : Achmad Fakhrudin