JAKARTA, iNews.id - Cara pasang outlet 12V 120W di motor ini ternyata sangatlah mudah. Seperti yang kalian ketahui, saat ini banyak sekali motor keluaran terbaru yang sudah dilengkapi dengan fitur charger. Namun untuk motor lawas, fitur tersebut belum ada. Akan tetapi jangan khawatir, anda bisa menambahkannya sendiri dengan cara memasang power outlet 12v 120W terlebih dahulu.
Jika power outlet sudah terpasang, fungsinya ternyata tidak hanya dapat digunakan untuk charger ponsel saja. Dengan adanya USB motor, alat-alat elektronik lain seperti pompa elektrik juga bisa dipasangkan asalkan dayanya tidak lebih dari 12 volt. Pemasangan power outlet 12V 120W diperlukan bagi orang yang memiliki mobilitas tinggi berkendara serta tak bisa lepas dari ponselnya.
Dengan adanya tambahan power outlet di kendaraan, pastinya akan menunjang kebutuhan mengisi daya tanpa mengganggu mobilitas. Hal tersebut bisa dilakukan berbarengan dengan dipasangnya power outlet 12V 120W di sepeda motor. Disebut outlet 12v 120W karena power dari outlet tersebut memiliki kapasitas daya 12 volt. Ukuran tersebut sudah standar dan cukup aman untuk otomotif tanpa harus takut membuat aki cepat rusak.
Power outlet ini juga sudah ternyata sudah dilengkapi pelindung anti air untuk menghindari adanya korsleting ketika kendaraan dicuci atau terkena hujan. Lantas bagaimana cara memasang Outlet 12V 120W di motor?
Lantas bagaimana cara memasang Outlet 12V 120W di motor itu? Berikut ini merupakan langkah-langkah pemasangan outlet 12V 120W di motor:
- Siapkan power outlet 12V 120 W beserta sekring, kabel, dan alat-alat penunjang lain.
- Tentukan posisi yang cocok untuk pemasangan power outlet di motor. Untuk motor matik, biasanya fitur tambahan ini dipasang di dasbor sebelah kiri.
- Sebelum pemasangan, pastikan power outlet 12V 120W dalam kondisi baik dengan mengeceknya menggunakan tespen.
- Untuk penyambungkannya ada dua kabel. Sambungkan kabel positif ke soket kontak atau aki, sementara kabel negatif disambungkan ke ground atau rangka motor.
- Saat pemasangan, jangan lupa tambahkan sekring agar power outlet aman dari korsleting saat digunakan. Sebab, pemasangan kabel langsung tanpa sekring ke aki dapat berpotensi korslet jika ada kelebihan daya.
- Agar kelistrikan kendaraan tidak cepat tekor, pastikan power outlet hanya akan aktif ketika kontak dalam posisi ON.
Jadi begitulah cara pasang outlet 12V 120 W di motor yang bisa langsung dipraktikkan di kendaraan Anda. Pemasangan power outlet ini penting untuk menunjang kebutuhan daya smartphone ketika di perjalanan.
Editor : Aisyah Hasna Muffidah
Artikel Terkait