get app
inews
Aa Text
Read Next : Cegah Kasus Keracunan MBG, SPPG di Grobogan Diminta Ikut Pelatihan Penjamah Makanan Dan Urus SLHS

Pembangunan Yonif Teritorial Pembangunan di Grobogan Direncanakan Berlokasi di Kedungjati

Jum'at, 03 Oktober 2025 | 17:08 WIB
header img
Dandim Grobogan Letkol Kav Barid Budi Susila meninjau lokasi pembangunan Batalyon Infanteri Teritorial Pembangunan (Yonif TP) di Desa Kalimaro, Kecamatan Kedungjati, Grobogan. (dok.Pendim 0717 Grobogan)

GROBOGAN,iNewsMuria.id – Batalyon Infanteri Teritorial Pembangunan (Yonif TP) merupakan batalyon infanteri yang dipersiapkan untuk mendukung pembangunan nasional akan dibangun di Kabupaten Grobogan.

Keterangan dari Kodim 0717 Grobogan, Sabtu (3/10/2025), rencananya Yonif TP akan dibangun di Dusun Lukas, Desa Kalimaro, Kecamatan Kedunjati, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

Guna memastikan kesiapan lahan dan potensi pengembangan kawasan untuk pembangunan Yonif TP, Dandim Grobogan Letkol Kav Barid Budi Susila meninjau calon lokasi di Dusun Lukas, Desa Kalimaro.

Kegiatan peninjauan yang dilakukan pada Rabu sore, menurut Dandim Grobogan, merupakan langkah awal yang penting dalam menyusun rencana pembangunan Yonif TP di Kabupaten Grobogan.

"Tujuannya untuk memantau dan mengevaluasi kesiapan lokasi Yonif TP, juga  memastikan lokasi tersebut siap digunakan dan yang terpenting tidak menggangu masyarakat sekitar" ujar Dandim Grobogan.

Dalam peninjauan tersebut, Dandim juga mengecek batas-batas di peta dan disesuaikan dilokasi dengan Staf perhutani, serta pengecekan lahan yang akan di bangun Yonif TP.

Dilakukan pula pengambilan gambar udara lokasi tersebut dengan drone , serta melaksanakan koordinasi melekat dengan Staf Perhutani Kedungjati dan tokoh masyarakat setempat.

Menurut Dandim Letkol Kav Barid Budi Susila, hasil dari peninjauan lokasi pembangunan Yonif TP di Dusun Lukas, Desa Kalimaro, Kecamatan Kedungjati, Grobogan akan dilaporkan ke komando atas.

"Adapun hasil dari penjauan ini, langsung kami laporkan ke komando atas dan kita menunggu untuk perintah lebih lanjut," jelas Dandim Grobogan Letkol Kav Barid Budi Susila dalam keterangannya.

Saat peninjauan, Dandim didampingi Danramil Kedungjati Kapten Cke Suwarto, Pasiops Kapten Inf Sawijan, Pasilog Lettu Arh Heri Darmawan dan dari Perhutani Waka ADM Semarang, Juli, Asper Kedungjati Aris, serta perangkat Desa Kalimaro, Didik.(*)

Editor : Arif F

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut