BOYOLALI, iNewsMuria.id - Dewa 19 siap menggebrak kota Solo dengan konser bertajuk "Dewa 19 featuring All Stars Stadium Tour 2023".
Dalam konser ini, Dewa 19 akan tampil bersama para penyanyi lain di Stadion Manahan Solo pada Sabtu 29 Juli 2023.
Beberapa artis pendukung dalam konser tersebut di antaranya Ari Lasso, Virzha, Ello, Mahalini, Sandy Sondoro dan yang lainnya.
Sehari jelang konser, para bintang yang akan tampil sudah tiba di Kota Solo untuk melakukan persiapan, termasuk para personil Dewa 19.
Yang menarik, pentolan grup band Dewa 19 Ahmad Dhani bersama sang gitaris Andra Ramadhan, terlihat berkunjung ke obyek wisata Kali Pepe Land pada Jumat 28 Juli 2023 malam.
Keduanya didampingi beberapa kru, langsung disambut hangat oleh owner Kali Pepe Land, H Puspo Wardoyo.
Sembari menikmati makan malam di tengah nuansa taman yang indah, rombongan Ahmad Dhani juga dihibur dengan penampilan band lokal The X.
"Untuk persiapan konser besok, semuanya tidak ada masalah. Habis ini kita juga mau latihan. Tapi saya sempatkan mampir dulu menemui Pak Puspo," ujar Ahmad Dhani saat ditanya terkait persiapan konsernya.
Dhani menyebut bahwa tiap kali datang ke Solo dan ada kesempatan, pasti akan datang mengunjungi Puspo Wardoyo, karena sudah memiliki hubungan yang sangat dekat.
"Bagi saya Pak Puspo ini teman dunia akhirat. Sebab beliau banyak memberi inspirasi terutama soal bisnis. Makanya tiap kali datang ke Solo, saya selalu menemui beliau," lanjutnya.
Bagi Dhani, Kali Pepe Land adalah salah satu bentuk inspirasi dari Puspo Wardoyo untuk menciptakan sebuah obyek wisata keluarga.
Karena itulah, dia memuji keberadaan obyek wisata yang berada di dua kabupaten yakni Karanganyar dan Boyolali tersbeut.
"Menurut saya Kali Pepe Land ini sangat bagus, karena bisa jadi destinasi wisata bagi warga Solo dan sekitarnya. Karena di sini ada banyak wahana dan fasilitas yang bisa dinikmati untuk refreshing," ungkap Dhani.
Sementara Puspo Wardoyo selaku pemilik Kali Pepe Land menjelaskan bahwa dirinya sengaja menciptakan obyek wisata tersebut karena melihat masih minimnya destinasi wisata di wilayah Solo raya, terutama yang dekat bandara.
"Kali Pepe Land ini nantinya akan jadi destinasi pilihan bagi mereka yang datang ke Solo, terutama yang lewat bandara. Sebab jarak dari bandara sangat dekat.," jelas Puspo yang mendampingi rombongan Ahmad Dhani. (*)
Editor : Langgeng Widodo