get app
inews
Aa Text
Read Next : MilkLife Soccer Challenge Tangerang Series 1 Sukses Digelar, Ini Daftar Juaranya

Atlet SOIna Akan Berlaga di Berlin Dapat Dukungan dari Djarum Foundation dan Eagle

Selasa, 30 Mei 2023 | 14:25 WIB
header img
Sebanyak 25 atlet dari 17 provinsi di Indonesia yang akan berlaga pada kejuaraan bergengsi bertajuk ‘Special Olympics World Summer Games (SOWSG)’ di Berlin, Jerman yang diselenggarakan pada 17 hingga 25 Juni 2023. Foto: IST

KUDUS, iNewsMuria.id - Sebanyak 25 atlet dari 17 provinsi di Indonesia yang akan berlaga pada kejuaraan bergengsi bertajuk ‘Special Olympics World Summer Games (SOWSG)’ di Berlin, Jerman yang diselenggarakan pada 17 hingga 25 Juni 2023 mendatang mendapat dukungan dari Bakti Olahraga Djarum Foundation dan brand apparel olahraga Eagle.

Ketua Umum PP SOIna, Warsito Ellwein menyambut positif atas dukungan yang diberikan oleh Djarum Foundation dan Eagle. Menurutnya, dengan sarana dan prasarana untuk latihan, jersey hingga apparel penunjang lainnya menjadi motivasi jajaran tim yang terdiri dari 25 atlet, 12 pelatih, empat official, dan satu tim medis, untuk meraih hasil maksimal. 

"Kami berterima kasih kepada Djarum Foundation dan Eagle yang telah bersedia support SOIna untuk berlaga di Special Olympics mendatang. Apalagi nama besar Bakti Olahraga Djarum Foundation yang sudah terbukti melahirkan banyak atlet-atlet berprestasi di cabor bulutangkis, membuat para atlet merasa bangga karena mendapat kesempatan latihan di GOR bersama atlet PB Djarum. Ditambah lagi dukungan apparel dari Eagle, kami tentu menjadi lebih semangat untuk sama-sama berjuang agar mampu mempersembahkan banyak medali emas bagi Indonesia," tutur Warsito di sela jumpa pers di Supersoccer Arena, Rendeng, Kudus, Jawa Tengah.

Di kejuaraan tersebut, kontingen Indonesia menargetkan akan memboyong sembilan medali emas dari tujuh cabang olahraga yang mereka ikuti, yaitu Bulutangkis, Tenis Meja, Renang, Atletik, Senam Ritmik, Senam Artistik dan Bowling. Demi meraih target tersebut, sejak 8 Mei 2023 lalu, 25 atlet SOIna menjalankan latihan di Semarang. Pemusatan latihan nasional (Pelatnas) SOIna untuk kejuaraan SOWSG, sebelumnya telah diresmikan oleh Menpora RI Dito Ariotedjo di Gedung YPAC, Semarang, Jawa Tengah. 

“Kami juga berterima kasih kepada Bapak Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Tengah yang telah berbaik hati memfasilitasi pemusatan latihan bagi para atlet di daerahnya. Serta Kemenpora RI dan pihak-pihak lain baik dari pemerintah maupun swasta yang mendukung SOIna pada kejuaraan mendatang,” tambah Warsito dalam keterangan tertulis diterima pada Selasa, 30 Mei 2023.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut