Pohon Tumbang di Plosorejo, Tawangharjo Sebabkan Dua Rumah Warga Alami Kerusakan

Arif Fajar
Warga memotong pohon tumbang yang menimpa rumah warga di Dusun Ploso, Desa Plosorejo, Kecamatan Tawangharjo, Grobogan, Sabtu (30/11/2024). (Istimewa)

GROBOGAN,iNewsMuria.id – Musibah pohon tumbang terjadi di Dusun Ploso RT 04, RW 01, Desa Plosorejo, Kecamatan Tawangharjo pada Sabtu (30/11/2024).

Menurut Kades Plosorejo Pumbang Suryo Yuwono mengatakan, akibat kejadian pohon tumbang tersebut, dua rumah warga di Dusun Ploso mengalami kerusakan.

“Rumah yang mengalami kerusakan akibat pohon tumbang, milik Sutini (41) dan Sri Purbaningsih (36) warga setempat,” jelas Kades Plosorejo dalam laporannya ke BPBD Grobogan.

Menurut Kades Pumbang, kejadian pohon tumbang tersebut diawali bunyi suara kayu patah sebanyak tiga kali dari dekat rumah Sutini.

Tak lama kemudian, lanjutnya, terdengar pohon besar tumbang dan menimpa rumah Sutini. Tak hanya itu, pohon juga menimpa kabel listrik yang terhubung rumah Sri Purbaningsih.

Akibat kejadian tersebut, menurut Kades Plosorejo, rumah milik Sutini mengalami kerusakan pada bagian teras yang rubuh dan bagian atapnya yang rusak.

“Paling parah memang rumah milik Sutini, kerusakan di bagian teras yang rubuh dan atap rusak. Kerugian diperkirakan sekira Rp10 juta,” kata Kades Plosorejo Pumbang.

Kemudian akibat pohon tumbang tersebut juga menimpa kabel listrik yang terhubung dengan rumah Sri Purbaningsih. Hal itu ujar Kades Pumbang menyebabkan kerusakan atap rusak.

“Tak hanya atap yang rusak, pilar rumah milik Sri Purbaningsih akibat kejadian itu juga sempat bergeser. Kerugian akibat peristiwa tersebut sekira Rp2 juta,” tambahnya.

Mengenai penyebab tumbangnya pohon di Dusun Ploso tersebut, Kades Plosorejo Pumbang Suryo memperkirakan karena batang pohon kepoh tersebut sudah rapuh di bagian tengahnya. (*)

Editor : Arif F

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network