Hujan Deras Disertai Angin Sebabkan Satu Pohon di Jalan Purwodadi – Solo Hutan Geyer Tumbang

Arif Fajar
Bhabinkamtibmas Polsek Geyer, Polres Grobogan Bripka Suharno (pakai jas hujan) bersama warga mengevakuasi pohon tumbang di jalan raya Purwodadi-Solo kawasan hutan Geyer, Grobogan, Rabu (12/6/2024) sore. (Istimewa)

GROBOGAN,iNewsMuria.id – Arus lalu lintas yang melintasi jalan raya Purwodadi – Solo di kawasan hutan Kecamatan Geyer, Grobogan sempat terhambat akibat pohon tumbang, Rabu (12/6/2024).

Informasi yang dihimpun menyebutkan, kawasan hutan tersebut sekira pukul 16.00 WIB dilanda hujan deras disertai angin sehingga menyebabkan satu pohon tumbang ke arah jalan.

Sebagian batang pohon sempat menyangkut di kabel telepon yang ada di lokasi kejadian. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut.

Melihat kejadian tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Geyer, Polres Grobogan Bripka Suharno yang kebetulan melintasi lokasi tersebut langsung tanggap dan turun dari sepeda motornya.

Bripka Suharno bersama seorang warga kemudian berupaya mengevakuasi pohon tersebut dengan menggunakan sabit. Satu persatu batang dan dahan pohon dipotong.

“Kebetulan saat pulang dinas, saya melihat ada pohon tumbang. Kebetulan juga ada warga yang sedang mencoba memotong pohon tersebut, langsung saya bantu agar tidak mengganggu arus lalu lintas,’’ ujar Bripka Suharno.

Dengan masih menggunakan jas hujan, Bripka Suharno bersama seorang warga akhirnya berhasil menyingkirkan pohon tumbang tersebut dari jalan raya. 

Bhabinkamtibmas Polsek Geyer tersebut menduga, penyebab pohon tersebut tumbang karena akarnya tak kuat menahan batang sehingga begitu ada angin kencang, langsung roboh.

Sementara KBO Sat Lantas Polres Grobogan Ipda Moch Agus Salim menjelaskan, pohon berhasil dievakuasi sehingga arus lalu lintas di lokasi kejadian sudah normal kembali.

Atas kejadian tersebut, secara terpisah Wakapolres Grobogan Kompol Gali Atmajaya mengimbau kepada masyarakat terutama pengguna jalan untuk waspada pohon tumbang saat melintasi kawasan hutan.

“Kawasan hutan terutama di wilayah Geyer memang rawan pohon tumbang, apalagi di cuaca seperti saat ini. Hindari berlindung atau berteduh di bawah pohon saat hujan dan angin kencang,” saran Kompol Gali. (*)

Editor : Arif F

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network