Bermain di Hadapan Pendukungnya, Persipur Gagal Raih Poin Penuh dari Unsa FC

Arif F
Laga Persipur Purwodadi lawan Universitas Surakarta FC di Stadion Krida Bakti Purwodadi, Rabu (15/11/2023) berakhir imbang. (Instagram persipurfc.id)

GROBOGAN, iNewsMuria.id – Bermain di hadapan pendukungnya, Persipur Purwodadi gagal meraih poin penuh saat menjamu Universitas Surakarta (Unsa) FC di Stadion Krida Bakti Purwodadi, Grobogan, Rabu (15/11/2023).

Tim berjuluk Laskar Petir hanya mampu bermain imbang 1-1 lawan Universitas Surakarta FC dalam pertandingan pekan keempat Liga 3 Jawa Tengah.

Bermain dengan kekuatan penuh, Persipur Purwodadi membuka kemenangan melalui gol yang dilesakan ke gawang Universitas Surakarta FC oleh Aditya Wicaksono pada menit ke-13.

Serangan terus silih berganti dilakukan pemain Persipur dan Universitas Surakarta FC. Laskar Petir sebenarnya memiliki peluang menambah gol untuk meraih poin penuh.

Ketika pada menit ke 33, Persipur mendapat hadiah pinalti saat salah satu pemainnya dilanggar di depan gawang. Namun Abdul Rosyid yang dipercaya menjadi algojo, gagal membobol gawan lawan yang dijaga Iswanto Damar.

Namun justru menjelang berakhirnya babak pertama, Universitas Surakarta FC giliran mendapat hadiah pinalti. Pemain Universitas Surakarta FC Deni Kusnanto mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke 45. 

Hasil imbang ini menjadikan posisi Laskar Petir masih berada di dasar klasemen sementara dengan poin satu. Peluang Persipur untuk lolos ke babak selanjutnya semakin kecil, karena raihan poin cukup jauh dengan tim di atasnya.

Klasemen sementara di Grup C Liga 3 Jawa Tengah, PSIK Klaten memimpin di puncak klasemen dengan 9 poin, disusul Universitas Surakarta 7 poin dan posisi ketiga dihuni Persika Karanganyar dengan 6 poin.

Pelatih Persipur Nanang Kushardiyanto mengakui jika anak asuhnya gagal meraih poin penuh. Kendati demikian ia mengapresiasi perjuangan anak-anak Laskar Petir yang tampil semangat.

Bahkan dari permainan anak asuhnya, peluang yang diciptakan para pemain Persipur sebenarnya cukup banyak, namun hanya 1 gol yang didapatkan pada menit-menit awal.

"Untuk pertandingan tadi, anak-anak sudah berjuang dan hasilnya memang kurang memuaskan. Tadi banyak peluang yang harusnya bisa jadi gol," ujarnya seusai laga.

Kini Laskar Petir harus berjuang total di dua laga sisa di Liga 3 Jawa Tengah melawan PSIK Klaten dan Persika Karanganyar agar tidak berada di dasar klasemen sebagai juru kunci Grup C.

Sementara dalam laga tersebut, guna mendinginkan suasana, anggota Polwan Polres Grobogan membagikan es teh gratis kepada para penonton di Stadion Krida Bakti Purwodadi, Grobogan. (*)

Editor : Arif F

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network