Toko Klontong di Kedungjati Grobogan 6 Kali Dibobol Maling, Belum Ada Yang Terungkap

Arif F
Toko Klontong Sri Lestari di Kedungjati, Grobogan 6 kali dibobol maling. (Istimewa)

GROBOGAN,iNewsMuria.id - Toko klontong Kurnia Lestari di Kecamatan Kedungjati, Kabupaten Grobogan sudah enam kali menjadi sasaran pencurian. Namun hingga saat ini belum ada satupun yang terungkap.

Menurut pemilik toko klontong tersebut, Sri Lestari, kejadian pencurian di tokonya tersebut semua sudah dilaporkan ke Polsek Kedungjati Polres Grobogan.

Aksi pencurian terakhir, diduga terjadi pada Kamis (19/1/2023) dini hari dan sudah dilaporkan ke Polsek Kedungjati. ada tujuh bal rokok berbagai merek yang dibawa kabur pencuri.

"Langsung Kamis pagi saya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Kedungjati. Polisi juga sudah datang ke toko dan mengambil rekaman CCTV," kata Sri Lestari kepada wartawan, Kamis.

Kejadian pencurian tersebut kali pertami diketahui oleh karyawan toko, Aini Masykuroh yang pagi itu hendak bersih-bersih toko. Saat membuka toko dan mengecek barang, saksi melihat barang-barang tercecer.

Saat itu Aini melihat atap tokok sudah jebol. Curiga ada pencurian, saksi kemudian segera mengecek barang lainnya. Ternyata ada tujuh bal rokok berbagai merek sudah lenyap.

Padahal menurut Aini, barang-barang tersebut baru saja datang. Selain tujuh bal rokok, hasil pengecekan, pencuri juga menggasak uang senilai Rp7 juta yang ada di toko tersebut.

"Seperti biasa saya membuka toko pagi hari, saat masuk barang-barang sudah berceceran. Setelah dicek tujuh bal rokok hilang termasuk uang," ujar Aini.

Kejadian tersebut kemudian segera dilaporkan karyawan toko kepada pemiliknya Sri Lestari. Pemilik toko kemudian segera melaporkan peristiwa pencurian tersebut ke kepolisian.

"Tujuh bal rokok berbagai merek tersebut nilainya sekitar Rp40 juta, sedangkan uang yang diambil Rp7 juta," ujarnya. (*) 

Editor : Langgeng Widodo

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network