get app
inews
Aa Read Next : Anggota Polres Grobogan Aipda Andi Prasetyo Terima Penghargaan dari Kapolri, Ini Prestasinya

Construction Summit 2024: GATENSI Gelar Perlombaan Construction Warriors di IKN

Sabtu, 10 Agustus 2024 | 13:18 WIB
header img
Gabungan Ahli Teknik Indonesia (GATENSI) menggelar lomba "Construction Warriors" di IKN.

JAKARTA, iNewsMuria - Gabungan Ahli Teknik Indonesia (GATENSI) didukung Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menggelar lomba "Construction Warriors" sebagai bagian dari Indonesia Construction Summit 2024. Acara ini akan berlangsung pada tanggal 11-15 Agustus 2024 di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Kegiatan lomba ini bertujuan untuk meningkatkan mutu dan kapasitas kontraktor dalam keterampilan dan inovasi dalam proses finishing bangunan, terutama kamar mandi untuk hunian Aparatur Sipil Negara (ASN).

Ketua panitia lomba "Construction Warriors", Seno Widyo mengatakan, lomba ini sebagai wadah bagi para kontraktor dan profesional di bidang konstruksi untuk memamerkan kreativitas dan keahlian mereka dalam berbagai aspek finishing kamar mandi, mulai dari pemasangan lantai, pemasangan plafon, instalasi pipa, hingga pengecatan. Dengan lomba ini, diharapkan dapat menginspirasi dan meningkatkan standar kualitas konstruksi di Indonesia.

Kompetisi ini melibatkan 20 tim terbaik dari berbagai kontraktor di Ibu Kota Nusantara (IKN). 

"Kami berharap lomba ini dapat menjadi ajang bagi para kontraktor untuk saling belajar dan berkompetisi secara sehat, serta mendorong peningkatan kualitas hasil pekerjaan konstruksi di Indonesia," ujar Seno Widyo melalui siaran pers, Jumat (9/8/2024). 

Selain Kementerian PUPR, lomba "Construction Warriors" juga didukung oleh Golden Sponsor PT Nindya Karya (Persero), PT Hutama Karya (Persero), dan Supporting Sponsor yaitu PT Brantas Abipraya(Persero), KSO PT Adhi Karya (Persero) Tbk., & PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama, Tbk ., KSO PT Adhi Karya (Persero) Tbk., & PT Hutama Karya (Persero), KSO PT Adhi Karya (Persero) Tbk., & PT Nindya Karya (Persero), KSO PT Adhi Karya (Persero) Tbk., PT Hutama Karya (Persero), & PENTA Architechture, serta Partner Sponsor yaitu PT. Siam-Indo Gypsum Industry dan PT Propan Raya.

"Mari kita dukung dan saksikan Indonesia Construction Summit 2024," ujar Seno Widyo.

Editor : Langgeng Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut