GROBOGAN,iNewsMurid.id – Seorang pelajar bernama Juna (14), warga Desa Tarub, Kecamatan Tawangharjo, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah tenggelam di Sungai Lusi, Rabu (11/12/2024).
Proses pencarian yang dilaksanakan oleh tim SAR dan BPBD Grobogan di Sungai Lusi masuk wilayah Dusun Selo Krajan, Desa Selo, Kecamatan Tawangharjo hingga Rabu sore belum menemukan korban.
Informasi yang diperoleh menyebutkan, bahwa sebelum kejadian korban berenang bersama sembilan orang yang merupakan pelajar kelas IX MTs Nurul Huda Tarub.
Adapun saksi kejadian tersebut adalah Muhammad Fasial (14), Wahyudiki (15), dan Calten Javas (15), ketiganya pelajar kelas IX MTs Nurul Huda Tarub.
Berdasarkan informasi dari Pusdalops BPBD Grobogan, kejadian bermula ketika sekira pukul 14.00 WIB, korban bermain atau berenang di Sungai Lusi di Dusun Selo Krajan.
Sekira pukul 14.30 WIB, ada dua orang yang terseret arus saat mandi di Sungai Lusi tersebut. Satu orang berhasil diselamatkan oleh teman-temannya yang berada di lokasi.
Namun satu orang terseret arus dan tenggelam. Belakangan diketahui yang tenggelam adalah Juna (14) yang saat itu ikut berenang di Sungai Lusi di Dusun Selo Krajan.
Mengetahui ada temannya yang tenggelam, kemudian mereka segera mendatangi warga sekitar. Kejadian tersebut kemudian diinformasikan ke perangkat desa.
Selanjutnya informasi pelajar tenggelam di Sungai Lusi masuk Dusun Selo Krajan, Desa Selo segera dilaporkan warga ke Polsek Tawangharjo yang kemudian menghubungi Tim SAR Grobogan.
“Selanjutnya Tim SAR bergerak ke lokasi dan berkoordinasi dengan Pemerintah Desa Selo, Kecamatan Tawangharjo,” jelas Plt Kalak BPBD Grobogan Endang Sulistyoningsih.
Sementara karena kondisi cuaca yang tidak memungkinkan dan hingga sore korban belum ditemukan, akhirnya Operasi SAR dihentikan untuk dilanjutkan Kamis (12/12/2024). (*)
Editor : Arif F
Artikel Terkait