KUDUS,iNewsMuria.id-Desa Binaan GenBI Komisariat IAIN Kudus tahun 2025 di Desa Kedungsari Kecamatan Gebog resmi dimulai, Senin (31/01/2025).
Seremonial pembukaan dilakukan di aula balai desa setempat dengan tema : “Pemberdayaan Desa Kedungsari Melalui Potensi UMKM, Pendidikan serta Sosial Budaya Guna Mewujudkan Desa Unggul dan Mandiri”.
Pembukaan dan peresmian ditandai penabuhan rebana oleh Kepala Desa Kedungsari Sukoyo, Pembina II GenBI Komisariat IAIN Kudus, Sutanto serta perwakilan dari Korkom GenBI Semarang.
“Selamat datang mahasiswa GenBI IAIN Kudus, selamat menjalankan program kerja, tetap semangat, selalu menjaga sesama, dan menjaga komunikasi dengan baik,” kata Bapak Sukoyo.
Dalam sambutannya, Pembina II GenBI Komisariat IAIN Kudus, Sutanto, memberi arahan dan motivasi pada para mahasiswa. Dia menekankan pentingnya kerja sama dan kekompakan antar mahasiswa dan masyarakat desa.
"Ini penting untuk mencapai tujuan bersama dan memberi manfaat dalam pelaksanaan desa binaan," kata Sutanto. Usai pembukaan dan peresmiam dilanjutkan penandatanganan nota kesepakatan bersama (MoU).
Dengan peresmian itu, diharapkan para mahasiswa GenBI Komisariat IAIN Kudus dapat memberikan kontribusi positif yang berdampak pada kesejahteraan masyarakat Desa Kedungsari.
Selain itu juga terlibat aktif dalam kehidupan bermasyarakat, dengan mengadakan kegiatan sosial, diskusi kelompok dan menjalankan program kerja.(*)
Editor : Langgeng Widodo